Bangun rumah (10) rangka atap baja ringan pryda

Trend pakai baja ringan untuk rangka atap sangat pesat. Tak terkecuali bangunanku. alasannya simpel aja, tebet banyak rayap, jadi mending pakai material yg tahan rayap. iklan di poskota, kaskus banyak yang nawarin pasang baja ringan dengan kisaran harga 100 ribu-120 ribu per meter persegi. dahsyatnya lagi, tanpa melihat disain harga sudah bisa ditetapkan, padahal bentuk atap akan menentukan banyak/sedikitnya rangka baja yang dibutuhkan.
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi kebutuhan baja ringan untuk atap bangunan dan nantinya akan pergi ke harga yang ditawarkan. Vendor yang serius biasanya akan tanya ini dulu sebelum menyebutkan harga….
– bentuk atap, yang sederhana tentu akan butuh baja yang lebih sedikit, bentang ruang yang lebih sempit tentu lebih sedikit baja ringan yang dibutuhkan. intinya disain atap menentukan kebutuhan baja ini. disain simpel misalnya pelana, yang kayak tenda pecel lele itu modelnya. yang lebih rumit, limas ato prisma.
– genteng yang digunakan. Genteng beton dan keramik relatif berat. per meter persegi bisa 50 kg. yg paling ringan genteng metal alias logam, berikutnya asbes..plentong dsb. semakin berat gentengnya, hitungannya bisa lain.

nah kalau sudah dapat informasi dua itu, barulah dihitung oleh vendor, dan harga disodorkan. kaget juga kok beda harganya bisa jauh ya…aku pakai Pryda, merek sudah lama…untuk 130 meter persegi, genteng monier excel-beton, dikenakan 20 juta alias 153 ribu per meter persegi. Kemahalan? bisa jadi kalo dibandingkan dengan yang di poskota yg 100 ribuan. tapi secara sengaja aku pilih yg merek serius soalnya buat rumah sendiri nih..lagi pula bedanya kurang lebih 5 jutaan saja untuk barang yg dipakai puluhan tahun mungkin. jadi no regret, go ahead. aku telfon pryda lewat web nya…dan dikasih salah satu applicator ato pemasangnya. kirim e-mail saja gambar kerja atap ..ditanya gentengnya apa…lalu 2 hari lagi datang penawarannya. assesoris disertakan juga seperti alumunium foil dan lisplang GRC, aku pikir sekalian aja supaya tukangku tinggal masang gentengnya aja nanti. Dikasih diskon sedikit dan deal. transfer dulu 50% tanda jadi. lalu nanti kalau sudah selesai pasang ring balok nya..tinggal telfon pryda. mereka datang, cek dan ukur kondisi nyata di lapangan.

kelebihan pakai brand lama begini..(kekurangannya kan jelas ya..harga lebih mahal dan mereka memang bilang tidak menyasar konsumen yang menaruh harga sebagai faktor utama) untuk orang awam sangat banyak. gw gak ngerti baja ringan sama sekali, ternyata materialnya ada seribu satu macam. material utama, untuk kuda-kuda, lalu untuk reng, penguat dsb..semua dengan ketebalan baja ringan yang bervariasi. namun ada sertifikasinya. jadi beberapa produsen menjual baja ringannya saja namun certified. nah yg ini harusnya dipasang sama orang yang terlatih juga..certified juga kira-kira. nah karena memasang ini bukan kerjaan yang sophisticated, maka banyak tukang yang merasa mampu masangnya. logikanya kaya sama juga dengan kayu, cuma materialnya lebih variatif. ini yang bikin harga berbeda karena baja ringan bisa dibeli lonjoran, lalu dipasang sendiri.

satu lagi yg bikin beda, pryda tidak merakit semua di lapangan-on site. khusus untuk kuda-kudanya, bagian paling penting gw rasa, dibuat di pabrik mereka, di tempat kita tinggal dirakit saja. biasanya kalo lebar banget dibagi 3 bagian, jadi kuda2 dirakit dari 3 bagian ini. alasan mereka untuk presisi sambungan. masuk akal juga sih…impaknya jelas, pengerjaan jadi lebih cepat.
waktu site engineernya berkunjung gw tanya lagi secara teknis apa sih yg bikin pryda yakin aja dengan harga yang lebih tinggi dari kompetitor ..sekali dia bilang kalo pryda tidak menyasar konsumen yg mengutamakan harga, kedua mereka ini jenis vendor quality. untuk kuda-kuda hanya mereka yang pake profil Z, tebal gak kurang dari 0.8 milimeter..jadi kira-kira adalah justifikasi mahalnya.
proses mulai dari pemesanan, pengukuran hingga pemasangan berjalan baik, memuaskan buat konsumen. untuk 130 meter persegi mereka kirim baja nya jumat pagi, dikerjakan siang, minggu sudah selesai termasuk alumunium foil dan lisplang GRC nya. excellent service.

9 thoughts on “Bangun rumah (10) rangka atap baja ringan pryda

  1. Salam Kenal..

    Saya sedah mencari rangka atap baja ringan untuk rumah saya, mohon info donk applicator Pryda yang telah Bapak pakai.

    Terimakasih atas infonya.

    Like

  2. Pingback: promo diskon
  3. Selamat pagiiii…… Perkenalkan saya Aef Saefudin, Jakarta Timur, berencana membeli atap baja ringan Pryda untuk rumah saya, perkiraan 300m3.

    Terimakasih jika teman mau memberi info kontak personnya.

    Salam,

    Aef : 0813 1062 6182, 0816 115 9966

    Like

  4. mas, aku kontak ke pryda lalu diberikan nomor fabrikatornya ..new paramount di cinere..dari sana aku dapat sales engineernya Endri 081380008009. moga2 aja dia masih disitu ..kalau sudah keluar, bisa dikontak pryda aja mas..di pryda.co.id nanti dikasih nomor authorized fabricatornya.

    Like

  5. Salam kenal sy ahmat zainuri distributor rangka atap baja ringan.mau nanya ni,rangka atap baja ringan c75.75 perbatangnya berapa ya.tlg kabarinya.mksh

    Like

Leave a comment